Juli 2019


SD ISLAM TABANAN-Selasa, 30 Juli 2019

Menindaklanjuti persiapan lomba Penanggulangan Kanker Terpadu Paripurna (PTKP) SD Tahun 2019, Yayasan Kanker Indonesia (YKI) yang didampingi oleh Sekretaris kecamatan Tabanan, Dinas Pendidikan Kabupaten Tabanan bagian TK/SD, Beberapa Dokter dan Staf dari Dinas Kesehatan Tabanan, Kepala Desa Dauh Peken, Kelian Dinas Banjar Tunggalsari, Ketua Kelompok PKK Banjar Dinas Tunggalsari dan Perwakilan dari Komite SD Islam memberikan pembinaan tahap awal.
Pembinaan dibuka langsung oleh Tim Yayasan Kanker Indonesia (YKI) pukul 10.00 Wita.

Adapun pembinaan yang diberikan sesuai dengan kategori lomba yaitu bidang penyuluhan, simulasi, koor (paduan suara), tanaman obat sekolah (TOS), lingkungan sanitasi dan kantin sehat, serta kesenian (drama).


Pada tahap ini, pembinaan lebih mengarah pada penguatan materi, pengecekan peserta lomba yang sasarannya adalah siswa kelas 5 dan 6 khususnya anggota dokter kecil  dan pengecekan lingkungan sekolah.


Pembinaan selanjutnya akan dilaksanakan pada pekan ketiga di bulan Agustus 2019.

Admin


SD ISLAM TAHUNAN-Sebagai agenda dua tahunan yang digelar skala nasional, Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) kembali digelar dan mengadakan seleksi mulai dari lingkup terkecil. Tak ketinggalan Kabupaten Tabanan juga turut menyeleksi putra-putri terbaiknya untuk mewakili ke tingkat provinsi yang tahun ini diadakan di SD Islam Tabanan. (21/7)


Adapun cabang lomba yang digelar adalah lomba cerdas cermat (LCC), Musabaqah Hifdzil Qur'an (MHQ), Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ), dan Pidato. Dan dalam ajang kali ini, SD Islam Tabanan kembali merengkuh Juara Umum dengan menjuarai 5 dari 7 cabang yang dilombakan. Dan para juara tersebut nantinya berhak mewakili Tabanan di tingkat Provinsi Bali, mereka adalah


1. Juara I Lomba Cerdas Cermat yang diwakili oleh Lulu Fatimah Ahmad, Irham Maulana Ali Ferdiansyah, dan Muhammad Naufal Aditama

2. Juara I Lomba MTQ Putra oleh Ramadhan Abdi Pamungkas


3. Juara I Lomba MTQ Putri oleh Andita Kayla Zahra Qur'ani

4. Juara I Lomba MHQ Putri oleh Faizatur Rohmah


5. Juara I Lomba Pidato Putri oleh Sasikirana Aurelia L.A.

6. Juara II Lomba Pidato Putra oleh M. Anggi Abdillah


Selamat kepada Para Juara! Perjuangan Belum Usai!

(Admin2)


SD ISLAM TABANAN-Sebagai sebuah lembaga yang bergerak di bidang pendidikan, sudah sepatutnya kesehatan dan kebersihan menjadi salah satu aspek penting dalam menunjang terselenggaranya kegiatan belajar mengajar yang optimal. SD Islam Tabanan yang telah berpedoman pada hal tersebut terbukti dengan terwujudnya menjadi Sekolah Ramah Anak.


Dan yang terbaru (17/7) adalah SD Islam Tabanan ditunjuk untuk menjadi wakil Kabupaten Tabanan dalam "Lomba Penanggulangan Kanker Terpadu Paripurna (PTKP) Tingkat Provinsi Bali Tahun 2019" yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 27 September 2019. Dalam penunjukkan tersebut dihadiri langsung oleh Camat Tabanan, Kepala Desa Dauh Peken, Kepala SD Islam Tabanan, dan Sekretaris Yayasan Kanker Indonesia Kabupaten Tabanan.


Dalam kunjungannya Camat Tabanan berpesan bahwa SD Islam dirasa mumpuni untuk mewakili SD se-Kabupaten Tabanan dalam lomba PTKP dan harus bersiap memenuhi beberapa kriteria yang dilombakan. Adapun kriteria tersebut adalah TOS (Tanaman Obat Sekolah), simulasi pencegahan kanker, tim paduan suara (Hymne Kanker dan inovasi), pengelolaan sampah, administrasi kesehatan, penyuluhan kesehatan, hubungan partisipasi masyarakat, kantin sehat, dan kamar mandi sehat. Sebagai persiapannya akan dilaksanakan pembinaan dan yang pertama dimulai pada tanggal 30 Juli 2019.

Hidup Sekolah Sehat!

(Admin2)




SD ISLAM TABANAN-Antusiasme siswa, guru, dan segenap wali siswa dalam menyambut hari awal masuk sekolah tahun ajaran 2019/2020. Kebahagiaan suasana hari pertama sekolah ini juga ditemani oleh sejuknya gerimis yang turut menambah kehangatan hari pertama sekolah.


Siswa yang sudah tak sabar dengan hari pertama sekolah, datang ke sekolah pagi hari, berseragam rapi, disambut bapak/ibu guru dengan senyum menawan, dan bertemu teman untuk belajar bersama di sekolah.

Kami keluarga besar SD Islam Tabanan mengucapkan "Selamat Datang Para Peserta Didik kelas 1-6, semoga sukses, berprestasi, dan bahagia belajar di SD Islam Tabanan."

(Admin2)


SD ISLAM TABANAN-Mengawali tahun ajaran baru 2019-2020, SD Islam Tabanan melaksanakan kegiatan baru yang dilaksanakan pada tahun ajaran ini. Bertajuk "Pra-MPLS" kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik baru kelas I dan seluruh guru beserta tenaga kependidikan SD Islam Tabanan. (11/7)


Kegiatan yang dilatarbelakangi untuk membangun kesiapan para peserta didik baru ini dipimpin langsung oleh Kepala SD Islam Bapak Askur, S.Pd.I. dengan memberikan motivasi agar selalu dalam momen semangat dan tetap menjaga sehat dalam rangka memasuki tahun ajaran baru serta rasa  bahagia untuk bersekolah di SD Islam Tabanan.

Pra-MPLS ini dilanjutkan dengan berbagi silaturrahmi antara seluruh guru dan peserta didik baru agar terbangun koneksi dan lingkungan belajar yang baik dan kondusif.

(Admin2)


SD ISLAM TABANAN-Menyambut datangnya tahun ajaran 2019-2020, SD Islam telah mengawalinya dengan berbagai persiapan di antaranya adalah pembahasan SPMI. Selain itu, pada hari Senin (8/7), juga telah memulai berbagai hal teknis berkenaan dengan peserta didik baru dan persiapan para alumni yang akan melanjutkan ke jenjang berikutnya.



Kegiatan yang dilaksanakan secara kolektif tersebut adalah pembagian seragam untuk calon peserta didik baru, pengambilan SKL dan SKHUN untuk alumni 2019 yang akan melanjutkan dan mendaftar ulang ke jenjang SMP, dan pengurusan administrasi bagi siswa yang mutasi dari/ke SD Islam Tabanan.

(Admin2)


SD ISLAM TABANAN-Dalam rangka menyambut datangnya tahun ajaran 2019-2020, kepala sekolah dasar swasta se-Kecamatan Tabanan mengadakan pertemuan guna membahas Standar Mutu Pelayanan Internal (SPMI) yang bertempat di SD Islam Tabanan. (1/7)


Kegiatan yang langsung dipandu pengawas SD Islam Tabanan, Ibu Dra. Ni Made Purnami membahas berbagai hal yang perlu dipersiapkan untuk SPMI dan menjadikan dalam sebuah sistem. Pembahasan tersebut juga menyangkut struktur, tugas, komitmen, perangkat, hingga berbagai proses yang dibutuhkan. Kegiatan inipun jadi koordinasi awal untuk sekolah swasta se-Kecamatan Tabanan dan selanjutnya akan ada koordinasi lanjutan.


(Admin2)

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget